AHLAN WA SAHLAN
أهْلاً وَسَهْلاً
Rangkaian tulisan di bawah ini sesungguhnya merupakan catatan atau rangkuman pribadi dari berbagai sumber, baik buku, makalah, atau internet. Kepentingannya sebetulnya agar bisa menjadi semacam 'perpustakaan digital' sehingga ketika perlu referensi tertentu maka bisa cepat dicari. Karenanya berbagai tulisan ini diklasifikasi secara sederhana dalam beberapa kelompok.
At Ta'dib merupakan catatan kumpulan bahan ajar yang menjadi materi kajian dalam berbagai pengajian. Pengajian yang baik itu semestinya pengajian yang tidak eksklusif namun tetap memperhatikan sistematika materi kajiannya. Al Quran dan Sunnah semoga selalu menjadi pedoman hidup kita semua. Klik disini.
Ibadah adalah segala sesuatu yang diperintahkan secara taufiqiyah, tanpa mesti memandang akal dan bukan lantaran mengikuti ‘urf (kebiasaan masyarakat). Tujuan manusia diciptakan di muka bumi adalah semata untuk beribadah kepada Allah subhanahu wa ta'ala dan menolak pengabdian kepada selain-Nya. Klik disini.
Syariah adalah peraturan yang berupa hukum-hukum, perintah-perintah, dan larangan-larangan yang bersumber dari Al Quran dan Sunnah Rasulullah shallallahu alaihi wa sallam. Syariah Islam hingga kapan pun akan senantiasa menjadi solusi bagi problematika kehidupan manusia hingga akhir zaman. Di dalam syaraiah tersedia solusi Islam bagi umat manusia. Klik disini.
Muamalah adalah hukum-hukum syar’i yang berkaitan dengan hubungan manusia dengan sesama manusia di dunia baik yang berhubungan dengan harta, pernikahan, peradilan, waris dan lainnya. Muamalah merupakan bagian dari Syariah Islamiyah. Secara rinci muamalah terbagi dalam Qanunul 'Am (hukum pidana) dan Qanunul Khash (hukum perdata) Klik disini.
Secara garis besar, Al Quran memuat enam hal yaitu akidah, syari’ah (‘ibadah dan mu’amalah), akhlaq, kisah-kisah lampau (sejarah), berita-berita yang akan datang dan pengetahuan-pengetahuan Ilahi penting lainnya. Kisah-kisah yang terdapat di dalam Al Quran sangat unik penyajian dan pemaknaannya. Klik disini.
Para sahabat adalah mereka yang mendapat pembinaan langsung dari Rasulullah SAW. Membaca sejarah para sahabatseperti memasuki dunia yang berbeda, dunia yang penuh dengan suasana perjuangan menegakkan risalah. Seperti tidak pernah bosan membaca sejarah mereka. Klik disini.
Akhlaq adalah sifat yang tertanam dalam jiwa yang dengannya lahirlah macam-macam perbuatan baik atau buruk tanpa membutuhkan pemikiran dan pertimbangan. Klik disini.
Tema Dakwah:
"Membina diri, Menata Keluarga dan Membangun Kehidupan Pribadi, Keluarga, Masyarakat, Berbangsa dan Bernegara, Berdasarkan Ketentuan Allah dan Rasul-Nya dalam Bingkai Ahlus Sunnah wal Jamaah (Aswaja), Dengan Menjadikan Keragaman dan Keunikan Nusantara Sebagai Rumah Dakwah, Untuk Mencapai Rahmatan Lil Alamin, Kebahagiaan Dunia dan Akhirat, dan utamanya Ridho Allah subhanahu wa ta'ala."